Denpasar, 19 Oktober 2025 — Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Denpasar menggelar kegiatan Ngaji AD/ART dan Peraturan Perkumpulan Nahdlatul Ulama di Sekretariat Bersama PCNU Kota Denpasar, Jl. Pulau Misol XX No. 17 Denpasar. Kegiatan ini berlangsung sejak pagi hingga sore hari dengan dihadiri oleh berbagai pengurus di bawah naungan PCNU Kota Denpasar.
Acara ini menghadirkan dua narasumber utama, Sulaimi, M.Pd.I (Ketua PW LP. Ma’arif Bali) dan Syahrial Ardiansyah, S.HI., M.H. (Ketua PW ISNU Bali), dengan Muh. Taufiq Maulana, S.Sy., M.H. sebagai moderator. Diskusi berlangsung hangat dan penuh semangat, membahas berbagai aspek penting dalam Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) serta Peraturan Perkumpulan Nahdlatul Ulama sebagai pedoman organisasi.
Dalam sambutannya, Ketua PCNU Kota Denpasar, H. Moch. Suryadi, menyampaikan pentingnya kegiatan semacam ini untuk memperkuat pemahaman kader terhadap aturan organisasi. “Kader NU harus memahami AD/ART sebagai pijakan dalam bergerak, agar setiap langkah yang diambil tetap sesuai dengan prinsip dan garis perjuangan Nahdlatul Ulama,” ujarnya.
Selain itu, CEO PT Findest Cepat Sembuh, H. Gunardi Wahono, selaku pihak pendukung acara, juga menyampaikan apresiasi terhadap kegiatan ini. Ia menegaskan komitmen untuk terus mendukung kegiatan keagamaan dan sosial yang bermanfaat bagi masyarakat.
Sementara itu, Ketua Panitia Pelaksana, Purwito, menyampaikan terima kasih kepada seluruh peserta dengan total peserta 105 peserta dimana terdiri dari Pengurus MWC se-Denpasar, Pengurus Banom, dan lembaga-lembaga PCNU Kota Denpasar yang turut berpartisipasi.
Kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang silaturahmi antar pengurus banom dan lembaga di lingkungan NU Kota Denpasar, tetapi juga menjadi forum diskusi mendalam mengenai implementasi peraturan organisasi dalam konteks sosial dan kelembagaan. Banyak peserta yang aktif berdiskusi, bertanya, dan menyampaikan pandangan terkait dinamika pelaksanaan AD/ART di tingkat cabang, banom dan lembaga.
Dengan adanya kegiatan Ngaji AD/ART NU dan Peraturan Perkumpulan NU ini, diharapkan seluruh pengurus dan kader NU di Kota Denpasar semakin memahami peran dan tanggung jawabnya, serta mampu menguatkan sinergi antar-lembaga dalam mewujudkan khidmat yang berlandaskan nilai-nilai Aswaja an-Nahdliyah.
